Catatan HBH Virtual Kafapet Unsoed: Keluarga Alumni Fapet Unsoed Solid dan Regenerasi Berjalan Mulus

      Kegiatan Halalbihalal yang dilakukan Keluarga Alumni Fakultas Peternakan (Kafapet) Unsoed pada Sabtu (13/6) menjadi ajang temu kangen setelah lama tidak dapat bertemu. Apalagi, sejak virus corona (Covid-19) yang menjalar di tanah air yang semakin membatasi ruang gerak masyarakat.
       Peserta yang meregistrasikan diri dalam pertemuan yang dilakukan secara online ini adalah 160 orang, terdiri dari peserta lintas angkatan juga profesi. Tercatat, alumni yang bergabung melalui aplikasi Zoom merupakan angkatan ’78 hingga 2016.


Peserta yang hadir mencapai 100 orang (dokumen Roni Fadilah)

     Tentunya, pihak Fakultas turut hadir dan memberikan support serta rasa bangganya terhadap para alumni. Dekan Fapet Unsoed, Ismoyowati hadir dan memberikan materi dalam talkshow yang sengaja digelar untuk mengetahui kondisi peternakan di era kenormalan baru. Selain itu, ikut bergabung pula Akhmad Sodiq, Wakil Rektor Bidang Akademik Unsoed, Wakil Dekan Bidang Akademik Fapet Novie Andri, dan Wakil Dekan Bidang Mahasiswa, Alumni, dan Kerjasama Fapet Yusuf Subagyo.
    Dosen kebanggan Fapet Unsoed yang kini bermukim di Australia, serta tenaga pengajar di Monash University, Mulyoto Pangestu pun hadir dan memberikan materi seputar kondisi peternakan di Australia selama masa pandemi. Selain itu, alumnus Fapet Unsoed lainnya yang kini tinggal di Thailand, Rayudika Patindra Purba sebagai salah satu perwakilan milenial pun hadir dan memberikan informasi mengenai keadaan peternakan Thailand saat ini. Mantan Menteri Luar Negeri Timor Leste, Hernani C. da Silva juga bergabung dan menyampaikan rasa bahagianya karena bisa bertemu kembali dengan kawan-kawan lama.

Diramaikan Alumni Lintas Wilayah
     Alumni Fapet yang tersebar luas di wilayah Indonesia hadir untuk menyemarakkan suasana dan bertukar informasi terkini, terkait keadaan di daerah masing-masing. Bambang Rijanto Japutra, Ketua Alumni Fapet Unsoed mengapresiasi adanya acara ini. "Semoga, kita dapat kembali berkumpul dalam reuni akbar pada Februari 2021 mendatang," harap dia saat memberikan sambutan di awal acara. Adapun para Ketua Umum dan pengurus Kafapet di pulau Jawa yang hadir antara lain: Ketua Kajian Jabodetabeksesuci Puji Hartono, Roni Fadilah (Ketua Kafapet Jabodetabek), Yudhie Akhmadi (Sekretaris Kafapet Jabodetabek), dan Wiseno selaku Dewan Pembina, juga Danur Rumanti angkatan ’94 asal Cianjur terlihat hadir dan berpartisipasi.
   Turut bergabung pula Mas Dwijo (Ketua Kafapet Banten), Carlita Farmasiana (Ketua Kafapet Bandung Raya), Nuroso (Sekjen Kafapet Priangan Timur), Firgian Ardigurnita (Pengurus Kafapet Priangan Timur), Ashar Saputra (Ketua Kafapet Ciayumajakuning), Waeyanto (Ketua Kafapet Pantura), Agus Achonk (Pengurus Kafapet Pantura). Sementara itu, untuk wilayah Barlingmascakep diwakilkan oleh Supranoto (Pengurus dan dosen Fapet Unwiku), Darko (Pengurus), Hery Supriadi, Deden Burhanudin, Wiwit Saputra dan Melia Nasution. Lanjutnya, Ketua Kafapet Semarang Raya, Hartadi Prasetyo ikut bergabung, didampingi oleh beberapa pengurus yakni Agus Kadarisman dan Erie Sasmita, serta Rumsari dari Boyolali. Adapula Giarso Setiawan (Ketua Kafapet Solo Raya), dan Kafapet Jawa Timur yang diwakilkan Takris Pranata (Ketua, Surabaya), Kusdiyarto (Surabaya), dan Erda Syaiful (Malang).
Alumni lintas angkatan dan wilayah ikut menyemarakkan suasana halalbihalal (dokumen Roni Fadilah)

      Tak kalah ramai, ada pula perwakilan alumni dari luar pulau Jawa. Untuk wilayah Lampung, hadir Lili Mawarti sebagai Sekjen. Dari Kafapet Bengkulu, hadir Dr. Sunaryadi (Ketua), Anis Wahdi (Ketua Kafapet Kalimantan asal Banjarmasin), DR. Heri Sujoko (Palangkaraya). Sementara itu, di wilayah Sumbagsel, diwakilkan oleh Asril (angkatan ’78 dan Ketua). Sri Maulidini yang hadir mewakili Kafapet Sumatera Utara sempat memberikan ucapan halalbihalal. “Saya sangat senang, karena hari ini bisa kembali bertemu dengan para alumni Fapet Unsoed semua di seluruh tanah air. Selamat hari raya Idul Fitri 1441 H, mohon maaf lahir dan batin. Kondisi saya disini baik, namun belum berani beraktivitas ke luar rumah,” kata wanita yang akrab disapa Dini ini.
       Dari Kafapet Sulawesi, Herdiyan Saad (Toli Toli, Sulteng) dan Rofiq Al Amin (Ketua Kafapet Sulawesi dari Makasar) pun bergabung, serta Sigit Purnomo (Ambon, Maluku). Wilayah paling timur Indonesia, Papua juga hadir dengan diwakili oleh Sekjen Kafapet Papua, Nurtania Sudarmi. Terakhir, hadir Ketua KAPAS Fapet Unsoed, Bapak Chandra (angkatan ’78). Alumni Fapet yang sukses di bidangnya yang bergabung pada Sabtu pagi adalah Amin Suyono, Ajat Sudrajat, Agus Yulianto dan beberapa alumni lainnya yang tidak bisa disebut satu per satu.
      Lanjutnya, Ketua Umum dan Pengurus Keluarga Alumni Fakultas lainnya di lingkungan Unsoed yang hadir adalah Toto Syamsudin Hadi Sutarto dan Final Prajnanta (Ketua Umum dan pengurus Kafaperta), Andrijani (Pengurus KAFH), Rudi Pribadi (Kafabio), Ari Fadli (Pengurus KAFT), Adi Indrayanto (Ketua Umum KAFEB), dan dr. Yohan Wenas (Ketua Umum KAFK). Pengurus KAUNSOED yang turut bergabung adalah Astera Primanto Bhakti (Ketua Umum) dan Zainal Abidin sebagai pengurus.

Milenial Ikut Bergabung
    Acara yang dihelat oleh Kafapet Unsoed ini, dipersiapkan oleh generasi penerus yang tergabung dalam tim Kafapet-Unsoed.com, seperti Farid Dimyati, Fajar Hidayat, Ajeng Wirachmi, Fajar Dwi Pamuji, Masirom,  Yudhie Akhmadi, Sri Maulidini, Sutriyono Robert, Ryan Shofiandi, Zanuar Arifin, dan Nurtania Sudarmi serta dibimbing oleh senior mereka antara lain Roni Fadilah dan Bambang Suharno,
    Selain bertujuan untuk temu kangen, pertemuan ini juga dilakukan membicarakan kekompakan dan kehebatan organisasi Kafapet. Juga, hubungan baik dengan KAUNSOED dan Keluarga Alumni Fakultas di lingkungan Unsoed.
   Banyaknya milenial yang bergabung seperti Bayu Aditya, Dwi Gunadi, Primariyan, Winda Kartika, Muhammad Dimas Rachmawanto, M. Wildan, Dharmaseno, Mantan Presiden BEM Fapet Hanif Riyadi, dan Presiden BEM Fapet saat ini Denis Agita Meilana, serta masih banyak lagi, membuktikan bahwa Kafapet Unsoed tak perlu khawatir akan kehilangan penerus. Sebab, generasi 2000an yang penuh kreativitas dan ide cemerlang siap menunjukkan taringnya demi memajukan dan menjaga nama baik Fakultas Peternakan Unsoed.
               
Kami Panitia mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan dari seluruh Keluarga besar Alumni Fapet Unsoed atas suksesnya acara ini. Mohon maaf jika ada kekurangan dan hal-hal yang kurang berkenan dalam acara ini.

Penulis dan foto : Ajeng

Posting Komentar

3 Komentar

  1. Alhamdulillah sukses untuk kafapet Unsoed

    BalasHapus
  2. alhamdulillah bisa silaturahim meski virtual. sukses selalu untuk semua.

    BalasHapus
  3. SAYA MENYAMBUT ANDA SEMUA DI PAGE INI
    INI IALAH CERITA SAYA

    Saya MURNI SANTI, seorang wanita, ibu, kakak dan rakan dari (Bekasi), Indonesia, saya seorang PENGURUS ESTATE SEBENAR dan saya mengalami banyak tekanan kewangan baru-baru ini, tidak ada yang mahu meminjam wang kepada kami untuk menyelesaikan projek komersial kami yang telah dibina dalam beberapa bulan sekarang. Saya telah ditipu oleh beberapa syarikat pinjaman palsu yang menuntut sejumlah besar wang daripada saya tanpa kami menerima pinjaman.

    Saya kecewa, suami saya berusaha sebaik mungkin dan menolong, saya akan membunuh diri kerana kesakitan, terlalu berat untuk ditanggung dan saya kehilangan harapan, sehingga saya diperkenalkan kepada SEMUA PINJAMAN GRANT GLOBAL sebuah syarikat pinjaman yang ditaja oleh bank dunia itu sendiri.

    Saya memutuskan untuk memohon pinjaman dan menghubungi syarikat itu, pegawai pinjaman mereka yang benar-benar memberi saya harapan dan memberitahu saya jangan bimbang syarikat itu akan meminjamkan wang kepada saya, walaupun jumlah yang saya perlukan sangat besar, dan semua yang saya dapat berikan kepada mereka keperluan yang merupakan beberapa maklumat peribadi, yang saya lakukan.

    Saya melalui semua proses, mereka berjanji akan meminjamkan wang yang saya minta setelah mengesahkan saya layak untuk mendapat pinjaman, saya diminta untuk menunggu, yang paling mengejutkan adalah pinjaman yang dimasukkan ke dalam akaun saya dan saya mengesahkannya .. Kami syarikat kembali dari segi kewangan dan keluarga saya berjaya dengan baik ini menjadikan hidup saya lebih baik, saya bersyukur kepada Allah dan semua PINJAMAN PEMBERIAN GLOBAL
    GMAIL ..... allglobalgrantloan@gmail.com

    UNTUK MENGHUBUNGI SAYA
    NAMA Syarikat: SEMUA PINJAMAN GRANT GLOBAL
    EMAIL Syarikat: allglobalgrantloan@gmail.com.
    Whatsapp Syarikat: +1(304)997-4034
    Nama Saya: MURNI SANTI
    E-mel Saya: murnisanti55@gmail.com

    BalasHapus

Jika kesulitan posting komentar via hp harap menggunakan komputer