Fapet Unsoed Memberikan Pembekalan Tentang Perkembangan Industri Perunggasan


Kafapet-unsoed.com. Purwokerto. Fakultas Peternakan Unsoed sukses menyelenggarakan pembekalan Perkenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa baru (PKKMB) angkatan 2022/2023 pada Minggu (14/8). Kegiatan ini menggandeng narasumber alumni dari pihak industri PT New Hope Indonesia yaitu Ir. Roni Fadilah, S.E., IPU, ASEAN Eng. Narasumber memberikan pembekalan di hadapan 315 mahasiswa baru S1 dan D3 terkait gambaran dunia perunggasan di Indonesia.

Melalui pemarapannya, Roni menjelaskan bahwa saat ini maba fapet berada di zaman revolusi industri 4.0 di mana poultry bussiness semakin efisien. Pemeliharaan ayam broiler kini sudah bergeser ke pemakaian kandang closed house dan mulai menerapkan aplikasi/internet of things (IoT).


Kondisi ini harus menjadi pemicu maba Fapet untuk terus bangga dan semangat berkecimpung di dunia peternakan.

Pasalnya, jumlah penduduk dan pendapatan per kapita yang terus meningkat setiap tahun menjadikan dunia peternakan berpotensi untuk terus berkembang.


Guna menghadapi dunia perunggasan masa kini, maka maba harus mempersiapkan pengetahuan dengan mengikuti perkuliahan dengan baik. Sebab ada tolok ukur SDM yg diperlukan oleh industri peternakan yaitu :

1. Pengetahuan (terkait teknis)

2. Kemampuan (ability)

3. Keterampilan (skills)

4. Kearifan (judgement)

5. Pengalaman (experience)

6. Sikap kerja (attitude)

Pembekalan berlangsung dengan sukses dan interaktif. Hal ini terbukti dengan banyaknya mahasiswa yang antusias bertanya. Diantaranya Bara dan Fakhri yang bertanya tentang cara mengatasi suka duka dan trial error selama bekerja di dunia peternakan. Roni menjelaskan bahwa selama bekerja di tempat orang, idealisme pribadi perlu dikesampingkan. Selalu meminta nasihat dan mendengarkan nasihat dari senior sebab nasihat berarti tanda cinta.

Pertanyaan lain datang dari Lia mahasiswi asal Papua. Lia bertanya apakah setelah lulus S1 langsung mengambil program profesi insinyur atau mengambil program magister. Roni menyarankan mengambil program profesi supaya pekerjaan terlindungi undang-undang sekaligus bekerja sebagai bekal pengalaman di lapangan.


Mahasiswi lain, Revalina, meminta nasihat dan motivasi untuk mahasiswa baru supaya sukses di dunia perkuliahan. Roni memberikan nasihat agar mahasiswa baru selalu serius dan fokus terhadap apa yang sedang dikerjakan. Teruslah upgrde diri dam jaga kepercayaan terhadap orang lain. Ingat bahwa di atas langit masih di atas langit.

Sukses selalu mahasiswa baru Fapet Unsoed. Maju terus, pantang mundur, tak kenal menyerah.


Penulis      : Amanda

Editor        : Roni

Foto            : Dokumentasi Panitia PKKMB 2022

Posting Komentar

0 Komentar