45 Tahun CAPRA PALA, Reuni Akbar dan Semangat 45


Kafapet-unsoed.com, Purwokerto. Salah satu Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) tertua di lingkungan Fakultas Peternakan Unsoed yaitu CAPRA PALA, Unit Kegiatan untuk Mahasiswa Pencinta Alam,  sebagai salah satu UKM yang peduli dengan kelestarian lingkungan. Sudah barang tentu, setiap melaksanakan kegiatannya ditujukan dan akan bermanfaat untuk  kelestarian alam.

Capra Pala akan menggelar reuni akbar yang bertepatan dengan hari ulang tahun (HUT) yang ke 45. Reuni akbar ini didorong oleh rasa rindu berkumpul kembali, berbagi pengalaman dan semangat baru setelah 2 tahun adanya pembatasan untuk berkumpul karena pandemi Covid-19. 


Bisma ketua panitia menyampaikan, Reuni Akbar Capra Pala  yang berbarengan dengan HUT ke 45 diharapkan Reuni ini dijadikan momentum bahwa  45 tahun CAPRA PALA  menjadi tonggak baru semangat 45 membangun CAPRA PALA untuk lebih fokus dan menjadi lebih baik lagi.


Reuni Akbar Capra Pala  akan dilaksanakan hari Sabtu s/d Minggu (12-13/11/22) bertempat di Gedung Putih Kebun Raya Baturraden Purwokerto, Jateng.

Kegiatan hari pertama (Sabtu, 12/11/22) diisi dengan serangkaian peringatan HUT 45 Capra Pala. Banyak doorprize yang sudah disiapkan oleh panitia, serta sudah disiapkan jamuan untuk para peserta.


Kegiatan hari kedua (Minggu, 13/11/22) adalah melakukan kegiatan oxygen invest dengan cara menanamkan pohon bersama CAPRA PALA. Selain memperindah lingkungan, penanaman ini tentu akan bermanfaat untuk kelestarian alam dan sebagai penghasil oksigen.


Berikut merupakan tata cara melakukan pendaftaran :

1. Menghubungi contact person atas nama Firda Gemek (0858-7881-2024).

2.Konfirmasi paket pendaftaran yang akan diambil.

3. Pembayaran via transfer ke nomor rekening (Bank BRI : 387901005063506, a.n. Firda Arianda Fidianti)

4.Konfirmasi bukti pembayaran via whatsapp (WA)

Adapun paket yang tersedia antara lain :

a. Paket Hemat Rp125.000 (Tiket, Bed, Maakan 2x, snack dan bibit)

b. Single Rp 200.000 (Kaos, Tiket, Bed, makan 2x, souvenir, snack dan bibit)

c. Family 2 orang Rp 307.000 (kaos 1 pcs, tiket 2 orang, bed 2 orang, makan 2x untuk 2 orang, souvenir, snack dan bibit)

d. Family 3 orang Rp 414.000 (kaos 1 pcs, tiket 3 orang, bed 3 orang, makan 2x untuk 3 orang, souvenir, snack dan bibit)

e. Paket Terpisah Rp 90.000 (Kaos dan Souvenir)

Design dan ukuran kaos

Dalam Reuni Akbar ini  Panitia menyediakan merchandise berupa kaos yang bisa dipesan oleh para peserta.

Pendaftaran Batch 1 dibuka 14 s/d 21 Oktober 2022.  Pembayaran dilakukan maksimal 3 hari setelah pendaftaran.



Salam Lestari

Ahoiii...!



Penulis     : Fajar

Foto           : Bisma Raditya

Editor       : Roni

Posting Komentar

0 Komentar