YUK KULIAH DI FAKULTAS PETERNAKAN UNSOED !


Kafapet-unsoed.com. Selepas tamat Sekolah Menengah Atas (SMA), siswa-siswi sibuk mencari jurusan kuliah yang akan dipilih. Umumnya siswa-siswi akan terkosentrasi pada beberapa jurusan favorit.

Lalu, apa yang yang Sobat pikirkan ketika mendengar kuliah Jurusan Peternakan? Mahasiswanya belajar menggembala hewan dan setelah lulus jadi penggembala sapi dan kambing?

Kita kenalan yuk dengan jurusan Peternakan.

Peternakan adalah cabang ilmu pertanian yang mempelajari semua aktifitas terkait produksi pangan asal hewan berupa daging, telur, susu, kulit dan produk lainnya. Aktifitas tersebut tidak terbatas hanya berupa pemeliharaan hewan ternak saja, namun juga semua sistem yang terlibat di dalamnya mulai dari hulu sampai ke hilir. 

“Apa maksdunya dari hulu sampai hilir?”

Maksudnya, di jurusan Peternakan sobat akan belajar budidaya hewan ternak mulai dari :
Tahap persiapan sebelum pemeliharaan
Meliputi pembuatan rencana bisnis, persiapan kandang, peralatan, bibit, pakan, obat-obatan, tenaga kerja dan sebagainya.
Tahap pemeliharaan
Meliputi manajemen pakan dan minum, manajemen kesehatan ternak, pengaturan suhu kandang, manajemen pencahayaan dan sebagainya.
Tahap akhir pemeliharaan
Meliputi manajemen panen, pengolahan produk misalnya pembuatan yoghurt/telur asin/keju/es krim, hingga ke penjualan produk.

Dalam jurusan Peternakan, Sobat bisa mempelajari cara meningkatkan produktifitas dan mutu genetik ternak melalui teknologi yang modern. Dengan teknologi tersebut, Sobat bisa menghasilkan daging/telur/susu yang banyak dan sehat, meningkatkan populasi ternak dengan cepat dan menghasilkan keuntungan ekonomis yang tinggi.

Untuk memahami pelajaran peternakan dengan baik, Sobat perlu menguasai pengetahuan dasar seperti biologi, matematika, kimia dan fisika. Selain belajar tentang manajemen pemeliharaan, jurusan ini juga mempelajari ilmu-ilmu yang berkaitan dengan ekonomi, sosiologi, kewirausahaan, studi kelayakan bisnis, statistika dan lainnya.

Untuk memberikan kemampuan mahasiswa dalam praktik di lapangan, akan ada banyak praktikum baik di laboratorium atau di lapangan secara langsung. Praktiknya beragam mulai dari nutrisi pakan, teknologi hasil ternak, pemuliaan ternak, biokimia, mikrobiologi, pemeliharaan unggas/ruminansia, agribisnis dan lainnya. Jadi bisa dikatakan peternakan adalah jurusan yang kompleks.

Jurusan Peternakan biasanya dibagi menjadi beberapa peminatan yaitu Produksi Ternak, Nutrisi dan Makanan Ternak dan Sosial Ekonomi Peternakan. Namun umumnya saat ini jurusan peternakan digabung menjadi satu prodi yaitu ilmu peternakan, sehingga kita bisa mempelajari dan mendapat semua ilmu dari ketiga perminatan tersebut. Mantap banget ya Sobat.

“Setelah lulus kuliah, bisa kerja apa ya?”

Peluang karir untuk alumni Peternakan itu luas loh Sob. Mahasiswa Jurusan Peternakan sudah dibekali dengan pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan berwirausaha, sehingga siap bekerja di berbagai sektor pekerjaan. Sobat bisa bekerja di industri produksi ternak, industri pakan ternak, industri obat hewan, industri pengolahan pangan asal ternak, industri pengelolaan limbah, instansi pemerintahan, lembaga pendidikan dan lembaga riset.Disamping itu, potensi perkembangan industri peternakan di Indonesia masih sangat besar. Mengingat laju pertumbuhan penduduk Indonesia sendiri cukup tinggi dan pangan merupakan sebuah kebutuhan pokok.

Berbekal ilmu semasa kuliah, Sobat bisa berkarir sebagai Pendidik, Penyuluh Peternakan, Formulator Pakan Ternak, Research and Development, Quality Controller, Marketing dan lain-lain. Bagi yang berjiwa wirausaha bisa menjadi Pengusaha di bidang peternakan dengan mengandalkan pengetahuan teknis, skill manajemen, wawasan dan koneksi yang luas.

Sobat bisa jadi insan yang bermanfaat bagi masyarakat dengan ilmu peternakan yang dimiliki. Jadi, yuk persiapin diri Sobat untuk bergabung menjadi mahasiswa Fakultas Peternakan Unsoed!

Referensi https://www.brainacademy.id/blog/jurusan-peternakan


Penulis    : Atin, SPt, MP Kafapet Ciayumajakuning
Editor      : Fajar
Foto         : unsoed.ac.id

Posting Komentar

0 Komentar