Inovasi Peternakan Berbasis Teknologi: Buku "Livestock Smart Farming" Hadir Menjawab Tantangan Industri Peternakan Indonesia


Malang, Kafapet-Unsoed.com. Sebuah terobosan baru dalam industri peternakan Indonesia hadir melalui buku Livestock Smart Farming: Peluang dan Tantangan di Indonesia. Buku ini mengupas bagaimana penerapan teknologi cerdas dapat mengubah sistem produksi ternak menjadi lebih efisien, produktif, dan berkelanjutan.

Buku ini merupakan hasil karya mahasiswa Program Doktor Ilmu Ternak Universitas Brawijaya (UB) bersama dosen sebagai bagian output pembelajaran dari mata kuliah Sistem Produksi Ternak. Ditulis secara kolaboratif, buku ini dipimpin oleh Afduha Nurus Syamsi, M.P., seorang dosen sekaligus alumni Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman (Fapet Unsoed), yang menggandeng para akademisi dan praktisi untuk menghadirkan wawasan mendalam mengenai inovasi dalam industri peternakan.

Dalam buku ini, pembaca akan diajak menelusuri penerapan teknologi smart farming dalam berbagai sektor peternakan, mulai dari industri sapi perah, sapi pedaging, unggas, babi, hingga lebah madu. Teknologi seperti Internet of Things (IoT), Artificial Intelligence (AI), Human-Machine Interface (HMI), dan robotik menjadi sorotan utama dalam meningkatkan efisiensi dan keberlanjutan industri ini. Setiap bab dalam buku ini membahas secara komprehensif bagaimana teknologi modern dapat diterapkan dalam sistem peternakan, mulai dari otomatisasi pemberian pakan, penggunaan sensor untuk memantau kesehatan ternak, hingga sistem berbasis kecerdasan buatan yang dapat memprediksi produktivitas dan mendeteksi penyakit sejak dini.

Buku ini juga mengulas berbagai tantangan yang dihadapi dalam implementasi smart farming di Indonesia, seperti eksiting kondisi peternakan di Indonesia, tingginya biaya investasi teknologi, rendahnya tingkat adopsi inovasi di kalangan peternak rakyat, serta perlunya kebijakan yang lebih mendukung integrasi teknologi dalam industri peternakan nasional. Selain itu, disajikan pula studi kasus sukses penerapan teknologi serupa, sehingga dapat menjadi inspirasi bagi para pemangku kepentingan di Indonesia. Dengan bahasa yang mudah dipahami dan dilengkapi dengan ilustrasi serta data terkini, buku ini tidak hanya ditujukan bagi akademisi dan mahasiswa, tetapi juga bagi praktisi dan pengambil kebijakan yang ingin memahami serta mengembangkan sektor peternakan berbasis teknologi di tanah air.

Buku ini mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak dan dilengkapi dengan pengantar dari para pakar peternakan ternama. Prof. Dr. Ir. Trinil Susilawati, MS, IPU, ASEAN Eng., seorang guru besar dan konsultan budidaya ternak besar, menegaskan pentingnya adopsi teknologi dalam meningkatkan daya saing industri peternakan nasional. Ir. Roni Fadilah, SE, IPU, ASEAN Eng., CH, CHt, CMHH, CIHH (Praktisi, ahli bidang teknologi produksi bidang perunggasan, sekaligus alumni Fapet Unsoed), menekankan bahwa adopsi teknologi di sektor perunggasan bisa menjadi model percontohan bagi industri lainnya. Sementara itu, Prof. Dr. Ir. Osfar Sjofjan, M.Sc., IPU, ASEAN Eng. (Kaprodi S3 Ilmu Ternak UB), menegaskan bahwa buku ini merupakan bukti aktualisasi ilmu dan dapat menginspirasi akademisi lain dalam pengembangan teknologi peternakan.

Dengan kombinasi teori, data, serta studi kasus yang komprehensif, buku ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi akademisi, mahasiswa, pelaku industri, serta pengambil kebijakan dalam mendukung pengembangan industri peternakan berbasis teknologi di Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai buku ini, silakan menghubungi Universitas Brawijaya Press (UB Press) atau penulis terkait.

Penulis    : Afduha Nurus Syamsi, M.P.

Editor      : Fajar Hidayat

Foto          : Afduha Nurus Syamsi, M.P.

Posting Komentar

0 Komentar