Dies Natalis ke-54, Fapet Unsoed Bagikan Produk Peternakan dan Launching Chicken Meat Shop

Jalan Sehat Fakultas Peternakan Unsoed
Purwokerto, Sabtu 8 Februari 2020. Fakultas Peternakan melaksanakan kegiatan Jalan Sehat dan Launching Chicken Meat Shop. Kegiatan ini merupakan serangkaian kegiatan yang telah disusun oleh Fakultas Peternakan Unsoed dalam merayakan Dies ke-54. Berumur 54 tahun Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman banyak menunjukkan kemajuan di berbagai bidang.

Alief Einstein selaku Humas Dies Fakultas Peternakan Unsoed ke-54 menjelaskan bahwa keberhasilan Fakultas Peternakan (Fapet) Unsoed (Universitas Jenderal Soedirman) Purwokerto menggelar berbagai acara dies pada tahun-tahun sebelumnya menunjukkan bahwa Fapet Unsoed saat ini menjadi bagian yang menyesuaikan diri untuk berkomitmen terus dan berpartisipasi aktif dalam menciptakan komunitas pendidikan tinggi berskala internasional. Lulusan Fapet Unsoed banyak dibutuhkan industri peternakan yang selalu berkembang baik off farm maupun on farm, bank, berbagai perusahaan swasta, dan Aparatur Sipil Negara, ungkap Einstein.

Sehubungan dengan kondisi tersebut, dalam rangka Dies Natalis Fapet Unsoed ke 54 tahun 2020 (10 Februari 1966 – 2020) Fapet Unsoed mengadakan berbagai agenda yang dilaksanakan secara meriah.
Kegiatan Dies Fapet Unsoed tersebut diawali dengan berbagai acara di antaranya : Acara Do’a Bersama yang dipimpin oleh Ir.H.M.Nuskhi,MSi. Jalan Sehat, Launching Chicken Meat Shop, Acara Tasyakuran, dan serangkaian kegiatan lainnya yang akan dilaksanakan sepanjang tahun 2020.

Pengibaran bendera Start Oleh Dekan Fapet Unsoed
A. Jalan Sehat
Fakultas Peternakan (Fapet) Unsoed  mengadakan kegiatan jalan sehat dalam rangka dies natalis Fapet Unsoed ke 54, Sabtu (08/02/2020). Jalan sehat kali ini berbeda dengan jalan sehat pada umumnya, hal unik dilakukan peserta jalan sehat dengan membagikan telur ayam rebus dan susu kepada masyarakat.Acara dimulai pukul 07.00 WIB bendera start dikibarkan oleh Dekan Fapet Prof.Dr.Ismoyowati,MP. Dekan Fapet Unsoed dalam sambutan “Jalan Sehat” menyampaikan terima kasih atas partisipasi dan peran serta masyarakat sekitar kampus, keluarga civitas akademika, lembaga mitra fakultas, dan alumni yang telah berkontribusi mendukung kegiatan jalan sehat tersebut.

Ketua panitia jalan sehat Imbang Haryoko,S.Pt.MP dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kehadiran dan kerjasamanya baik di intern fakultas maupun mitra fakultas yang telah memberikan hadiah pada kegiatan jalan sehat tersebut. Jumlah hadiah 180 yang terdiri dari hadiah 3 super grand prize, 6 grand prize, 5 top prize, 30 hadiah utama dan 141 hadiah hiburan. Jalan sehat tersebut diikuti 402 peserta yang terdiri dari warga sekitar kampus, mahasiswa, alumni, tenaga pendidikan, tenaga kependidikan, dan purna tugas. Rute yang ditempuh sepanjang sekitar 5 kilometer mengelilingi mengelilingi kelurahan sekitar kampus, yaitu kelurahan Karangwangkal, Arcawinangun dan Grendeng.


Pembagian Telur dan Susu Sehat kepada Masyarakat
Masyarakat sekitar disepanjang jalan sehat yang dilalui peserta merasakan rasa syukur, terhibur, senang, dan gembira, sebab mahasiswa Fapet Unsoed dan panitia saat jalan sehat sambil membagikan 250 butir telur ayam rebus dan 250 cup susu secara menyasar bagi masyarakat yang ditemui dijalanan.

Para peserta jalan sehat setelah finish diberi kesempatan istirahat sejenak serambi menikmati makanan ringan Snack dan Susu Sapi. Pada kesempatan ini peserta dimanjakan dengan "cemilan" tambahan berupa ratusan potong ayam goreng yang di prakarsai oleh PT. Charoen Pokphand Indonesia melalui anak Perusahaannya PT. Cemerlang Unggas Lestari.

B. Launching Chicken Meat Shop
Selesai jalan sehat Fakultas Peternakan Unsoed jalin kerja sama dengan PT. Charoen Pokhpand Indonesia. Sabtu (08/02/20) secara resmi kedua belah pihak menyatakan sepakat bekerjasama dalam rangka memberikan pelayanan dan pemenuhan nutrisi hewani berupa daging ayam potong. Ini bisa merupaan bagian dari edukasi kepada mahasiswa dan masyarakat akan pentingnya nutrisi hewani dari daging ayam yang sehat.
Inkubator Bisnis Fakultas Peternkan Unsoed yang baru diresmikan dengan ditandai pemotongan pita oleh Dekan Fapet Unsoed dan perwakilan dari PT. Charoen Pokhpand secara simbolis menandai mulainya kios daging ayam itu beropasi secara resmi. Pemotongan pita di laksanakan pada pukul 09.35 WIB oleh Dekan Fapet Unsoed Prof.Dr. Ismoyowati,SPt,MP yang didampingi oleh para Wakil Dekan.

Sedangkan dari Pihak PT. Charoen Pokhpand Indonesia yang ikut menandai proses pemotongan pita Endarto Tri Prajoko,S.Pt selaku RPA Jawa Tengah yang di damping oleh  Eko Budi L,SPt, selaku Area Head Marketing Jateng I, Ruby Kutanto, S.Pt, Sub Area Head PT.Cemerlang Unggas Lestari.
Chicken Meat Shop memberikan jaminan harga dan kualitas daging yang baik, dari harga yang lebih murah, PT. Cemerlang Unggas Lestari dalam menawarkan produk daging ayam yang berkualitas. Dengan pengawasan dari pemerintah yang ketat, serta izin dari MUI serta proses penyembelihannya yang sesuai dengan kriteria halal.
Launching Chicken Meat Shop diharapkan akan dapat membawa angin segar dalam dunia pendidikan dan dunia peternakan.

PT. Cemerlang Unggas Lestari yang merupakan anak Perusahaan PT. Charoen Pokhpand Indonesia menjalin kerjaama dengan Fapet Unsoed dalam bentuk usaha Kios Daging Ayam dan Daging Ayam Olahan.
Pada Sambutannya Pimpinan RPA Jawa Tengah Endarto Tri Prajoko,SPt, mengatakan latar belakang PT. CPI bekerjasama dengan Fapet lagi dalam bidang Peternakan yaitu Kios Daging Ayam adalah, antusias, karena meatshop menyediakan produk daging ayam berkualitas dan di "bandrol" dengan harga ekonomis yang mana "segmen" awal adalah untuk kalangan Tenaga Pendidik, Tenaga Kependidikan, Mahasiswa, dan Masyarakat sekitar kampus. Di samping itu menurutnya “di sini area kampus peternakan yang mana mahasiswanya praktek langsung ini bisa jadi media pembelajaran mahasiswa dan juga mengedukasi masyarakat sekitar akan daging yang sehat juga berkualitas tentunya” katanya.

Produk PT. CPI lebih sehat, higienis karena di awasi oleh badan pemerintah dan dari sisi kesehatan higienis karena bersertifikat dari MUI halal karena proses pemotongannya sesuai ketentuan.

Sambutan Dekan Fapet Unsoed Fapet Prof.Dr. Ismoyowati,SPt,MP mengatakan Fapet Unsoed memiliki SDM yang sehat semua itu berkat produk peternakan yaitu daging, susu dan telur. Sesuai dengan perkembangan terkini untuk pendidikan ini merdeka belajar dan kampus merdeka, harapannya civitas akademika bisa mengembangan kreatifitas yang luar biasa sesuai tema Dies Natalis ke 54 “transforming ideas into action” mudah-mudahan gagasan kita dapat dikembangan dengan bentuk yang nyata agar bisa berkembang dan membantu ketahanan pangan di Indonesia.
Untuk itu  Fapet Unsoed bekerja sama dengan PT. Charoen Pokhpand Indonsia dalam hal ini dengan pembukaan  kios daging (Chicken Meat Shop) dari anak perusahaan PT. Charoen Pokhpand Indonesia, PT. Cemerlang Unggas Letari, harapannya mudah-mudahan adanya kerjasama usaha Iinkubator Bisnis tersebut akan mewadahi mahasiswa untuk kegiatan pembelajaran karena pada perkuliahan di Fapet juga memiliki mata kuliah industri perunggasan dan mata kuliah pemasaran.

Ia berharap kepada para dosen bidang perunggasan dan pemasaran kalau praktikum mahasiswa bisa diminta berjualan dengan target poin dan apabila bisa mencapai target tersebut akan mendapatkan point "bintang lima” katanya.
Bagaimana untuk meningkatkan nilai ekonomi dari karkas mentah menjadi daging olahan yang nilainya lebih tinggi yang disukai masyarakat. Beliau juga berpesan kepada pihak PT. CPI agar ikut membantu memberikan edukasi bagi masyarakat bahwa daging ayam yang segar dan sehat itu yang dipotong secara higienis memenuhi standar halal dan juga kesehatan “Peternakan tidak hanya proses pemeliharaan baik pemberian pakan, perlakuan dan kesehatan hewan yang hanya menghasilkan ternak yang bagus, tetapi konsep ASUH (Aman, Sehat, Utuh, dan Halal) harus diperhatikan sejak awal,” tambahnya.

Penulis: Alief Einstein  dan Fajar Hidayat 
Foto: Alief Einstein 

Posting Komentar

1 Komentar

  1. Selamat ultah Fapet Unsoed. Semoga dapat terus berkiprah memajukan peternakan nasional

    BalasHapus

Jika kesulitan posting komentar via hp harap menggunakan komputer